Best We THE BOYZ!
Yuhuu, ayo kita kembali membahas urutan member dari boyband yang populer, yaitu THE BOYZ! Oke, sebelum aku kasih tahu urutan member THE BOYZ tertua hingga termuda, aku mau kasih sedikit informasi tentang grupnya dulu secara general.
THE BOYZ sendiri adalah sebuah boyband yang debut di bawah naungan IST Entertainment pada tahun 2017 silam. Mari kita memutar waktu ke tahun tersebut, chinguya!
Sejak zaman pre-debut, THE BOYZ sudah memiliki reality show sendiri, namanya adalah Flower Snack. Nah, kemunculan reality show ini diiringi dengan MV pertama mereka dengan judul "I'm Your Boy", dan uniknya belum official debut, mereka bahkan pernah mengadakan acara fanmeeting dengan dihadiri oleh sekitar 1000 fans lho~
Melihat antusiasme dan respon positif ini akhirnya THE BOYZ resmi debut pada tanggal 6 Desember 2017 dengan mini album berjudul "The First" dan salah satu lagu di album tersebut ya... lagu "I'm Your Boy" tadi.
Nah, awalnya tuh THE BOYZ debut dengan 12 member. Tapi sayangnya, di tahun 2018, Hwall absen dari kegiatan promosi grup karena alasan kesehatan yang cukup serius. Hingga akhirnya, THE BOYZ pun harus rela kehilangan satu member, yaitu Hwall di tahun 2019 karena alasan kesehatan yang sama.
Kini, THE BOYZ pun masih bertahan dengan 11 member, yang mana semuanya memiliki pribadi menarik dan talenta luar biasa! Penasaran? Yuk, lanjut baca informasi lengkapnya di bawah ini!
1. SANGYEON
- Nama Panggung: SANGYEON (상연)
- Nama Asli: Lee Sang Yeon (이상연)
- Nama Inggris: Jayden Lee
- Tempat & Tanggal Lahir: Seoul - 4 November, 1996
- Kewarganegaraan: Korea Selatan
- Posisi di Grup: Leader, Main Vocalist
- Golongan Darah: A
Mulai dari 'bapaknya' di THE BOYZ, perkenalkan namanya adalah Lee Sang Yeon, alias SANGYEON (wajib pake huruf kapital, chinguya!) Nah, si 'bapak' THE BOYZ ini memang memiliki kepribadian yang amat mengayomi.
Selain sifatnya yang ke-bapak-an, SANGYEON juga dikenal sebagai salah satu vokalis terbaik di THE BOYZ. Makanya, enggak heran kan kalau dia diposisikan sebagai main vocal? Bakatnya juga bukan hanya sekedar nyanyi aja, karena dia ini jago juga compose lagu sampai bikin lirik lagu.
Beberapa lagu yang liriknya dibuat oleh SANGYEON adalah, "I'm Your Boy", "Just U", "Clover", dan "Spring Snow". Khusus untuk lagu "Spring Now", SANGYEON juga terlibat dalam composing lagunya juga lho! Bangga enggak tuh?
2. JACOB

- Nama Panggung: JACOB (제이콥)
- Nama Asli: Jacob Bae (배제이콥)
- Nama Korea: Bae Jun Yung (배준영)
- Tempat & Tanggal Lahir: Toronto, Kanada - 30 Mei 1997
- Kewarganegaraan: Kanada
- Posisi di Grup: Lead Vocalist, Sub-Rapper
- Golongan Darah: B
Kalau tadi SANGYEON berperan sebagai 'bapak' di grup maka kali ini JACOB mengambil posisi sebagai 'ibunya' anak THE BOYZ. Sama seperti SANGYEON, JACOB juga memiliki talenta dalam melakukan composing serta membuat lirik lagu.
Selain itu, JACOB juga dikenal sebagai member yang jago dalam berolahraga. Saking jagonya, dia bahkan pernah menjadi anggota dalam tim basket selama 4 tahun dan tim voli selama 6 tahun. Bahkan, dia meraih prestasi dalam bidang voli serta mendapatkan penghargaan saat ia duduk di kelas 11. Keren, ya?
Nah, selain jago olahraga, tentu saja JACOB jago dalam berbahasa. Karena dia memiliki kewarganegaraan Kanada, maka JACOB adalah salah satu member THE BOYZ yang fasih dalam berbahasa Inggris.
Kalau kalian mulai kesemsem dengan JACOB, dia punya kriteria khusus untuk cewek idamannya nih! Menurutnya, ia suka dengan cewek yang baik hati. Ayok, yang merasa baik hati, langsung pepet mas JACOB!
3. YOUNGHOON

- Nama Panggung: YOUNGHOON (영훈)
- Nama Asli: Kim Young Hoon (김영훈)
- Nama Inggris: Jelly Kim
- Tempat & Tanggal Lahir: Mok-dong, Yangcheon, Korea Selatan - 8 Agustus 1997
- Kewarganegaraan: Lead Vocalist, Visual
- Posisi di Grup: Korea Selatan
- Golongan Darah: A
Ini dia member paling ganteng di THE BOYZ berdasarkan para voting dari member-nya sendiri, yaitu YOUNGHOON. Karena fisik dan wajahnya yang rupawan maka enggak heran kalau YOUNGHOON ini dinobatkan sebagai visualnya THE BOYZ.
Ada fakta unik dan menarik tentang YOUNGHOON nih! Jadi, sebelum ia resmi debut sebagai idol KPOP, YOUNGHOON direkrut saat ia sedang berada di minimarket. Saat itu katanya YOUNGHOON lagi makan roti, dan ada yang deketin dia untuk menawarkannya sebagai trainee idol KPOP. Emang yaa ada-ada aja!
Nah, dari hasil perekrutan yang tiba-tiba itu akhirnya YOUNGHOON berhasil debut bersama THE BOYZ. Fyi, ya chingudeul, kalau dilihat sih nampaknya YOUNGHOON ini orangnya cool, kan ya? Padahal aslinya dia itu hanya pendiam dan pemalu aja. Tapi, seiring seringnya ia berada di depan kamera, YOUNGHOON udah mulai terlihat lebih keren kok!
Oh iya, sama seperti JACOB, YOUNGHOON juga jago soal olahraga lho! Katanya, Younghoon jago main ski dan renang. Bahkan, ia pernah menang kompetisi renang nasional! Mantap sekali~
4. HYUNJAE

- Nama Panggung: HYUNJAE (현재)
- Nama Asli: Lee Jae Hyun (이재현)
- Nama Inggris: Jerry Lee
- Tempat & Tanggal Lahir: Incheon, Korea Selatan - 13 September 1997
- Kewarganegaraan: Korea Selatan
- Posisi di Grup: Lead Vocalist, Lead Dancer, Visual
- Golongan Darah: B
Little Jaehyun, Smiley Potato, Joking Bear, Brown Bear, Mischievous Boy/Jokester, Meokjanggu, dan Present Continuous adalah sebutan untuk HYUNJAE. Kalau diperhatikan, julukannya HYUNJAE ini enggak jauh dari 'joking' kan? Iyap betul, karena memang HYUNJAE ini orangnya suka bercanda.
Dia adalah sosok dengan MBTI ENFJ-A yang paling jago menghidupkan suasana. Bahkan, para member THE BOYZ pun mengakui bahwa HYUNJAE tuh paling pinter bikin lelucon. Selain pinter nge-joke, ia juga dinobatkan sebagai member yang cukup clingy. Jadi penasaran se-clingy apa HYUNJAE ini~
Fakta lainnya dari HYUNJAE, dia bilang hobi banget nonton film dan olahraga. Olahraga favoritnya adalah pingpong dan tenis. Sepertinya member THE BOYZ ini pada doyan olahraga ya?
Lalu, untuk karakter kartun favoritnya adalah Bart Simpson. Sedangkan bunga favoritnya yaitu bunga matahari dan bunga mawar. Oh iya, HYUNJAE ini fanboy-nya EXO dengan bias Baekhyun. Ada yang samaan sama HYUNJAE?
5. JUYEON

- Nama Panggung: JUYEON (주연)
- Nama Asli: Lee Ju Yeon (이주연)
- Nama Inggris: Joel Lee
- Tempat & Tanggal Lahir: Gwangju, Gyeonggi-do, Korea Selatan - 15 Januari 1998
- Kewarganegaraan: Korea Selatan
- Posisi di Grup: Main Dancer, Sub Vocalist, Visual
- Golongan Darah: AB
Lanjut, di urutan member THE BOYZ kelima ada JUYEON. Nah, enggak kalah sama member lainnya, JUYEON juga memiliki talenta yang luar biasa, terutama soal menari. Dia ini punya tubuh yang sangat fleksibel, jadi kalau lihat JUYEON nari tuh bakal luwes banget deh rasanya~ Uniknya lagi, bahkan JUYEON bisa melakukan split walau sedang pakai celana jeans lho! Keren, kan?
Oh iya, selain jago nari, ternyata JUYEON juga salah satu siswa berprestasi saat sekolah dulu. Ia pernah tergabung dalam Komite Siswa dengan mendapatkan penghargaan sebagai National Assemblyman’s Commendation.
Tidak hanya itu, ia juga fasih berbahasa Inggris lho. Bahkan, ia juga mengakui bahwa dia yang in-charge dalam berbahasa Jepang untuk mewakili THE BOYZ. Dan, yang lebih menarik lagi... pasti kalian pengen deh punya cowok kaya JUYEON... dia ini katanya jago masak! Penasaran enggak sih sama masakannya?
6. KEVIN

- Nama Panggung: KEVIN (케빈)
- Nama Asli: Kevin Moon (케빈 문)
- Nama Korea: Moon Hyung Seo (문형서)
- Tempat & Tanggal Lahir: Gwangju, Korea Selatan - 23 Februari 1998
- Kewarganegaraan: Korea-Kanada
- Posisi di Grup: Main vocalist
- Golongan Darah: AB
Satu lagi member THE BOYZ yang jago banget bahasa Inggrisnya, perkenalkan ini adalah KEVIN! Wajar KEVIN jago bahasa Inggris karena dia juga memiliki dua kewarganegaraan, salah satunya adalah Kanada.
Nah, saking jagonya bahasa Inggris, KEVIN menyebutkan bahwa ia 98% ngobrol pakai bahasa Inggris sama JACOB. Katanya agak canggung kalau ngobrol pakai bahasa Korea sama JACOB. Meski punya dua kewarganegaraan, tapi KEVIN ini masih memiliki etnik Korea, ya. Makanya dia juga punya nama Korea.
Beralih ke fakta berikutnya, berdasarkan informasi dari
kprofiles.com, KEVIN ini sangat jago soal ngegambar. Tapi, dia ini enggak suka makan
liquorice. Namun, ia menyebutkan bahwa makanan kesukaannya adalah es krim rasa
mint chocolate. Lalu, dia juga adalah
fanboy dari Mark - GOT7.
Untuk yang ingin coba peruntungan sebagai 'ceweknya' KEVIN, dia punya kriteria khusus nih! CATAT YA!! KEVIN katanya suka sama cewek yang punya kemiripan dengan ibunya. Hmm.... agak sulit ya.
7. NEW

- Nama Panggung: NEW (뉴)
- Nama Asli: Choi Chan Hee (최찬희)
- Nama Inggris: New Choi
- Tempat & Tanggal Lahir: Jeonju, Korea Selatan - 26 April 1998
- Kewarganegaraan: Korea Selatan
- Posisi di Grup: Main Vocalist
- Golongan Darah: B
Berikutnya, ada NEW yang digadang-gadang menjadi salah satu member THE BOYZ dengan vokal terbaik, makanya enggak heran jika dia mendapatkan posisi sebagai Main Vocalist. Namun, di balik vokalnya yang menggelegar, NEW punya beberapa fakta menarik lho.
Kita mulai dari semua kesukaannya NEW. Beberapa sumber mengatakan, NEW diinformasikan suka Iced Americano, tapi enggak suka tomat. Dia juga mengaku memiliki hobi dengerin lagu dan main denga sempoa. Unik banget sih suka mainnya sempoa 😂
Oh iya, NEW juga disebutkan suka dengan karakter Patrick di Spongebob. Dan, NEW mengaku bahwa dia mirip dengan karakter Zzanggu. Tapi, pengakuannya dibantah oleh beberapa member THE BOYZ lainnya yang menyebutkan bahwa NEW lebih mirip Dolly. Nah, menurut kalian mana yang lebih mirip sama NEW? Karakter Dolly atau Zzanggu?
8. Q

- Nama Panggung: Q (큐)
- Nama Asli: Ji Chang Min (지창민)
- Nama Inggris: James Ji
- Tempat & Tanggal Lahir: Korea Selatan - 5 November 1998
- Kewarganegaraan: Korea Selatan
- Posisi di Grup: Main Dancer, Sub Vocalist
- Golongan Darah: AB
Yup, nama panggungnya cuma satu huruf, yaitu Q. Udah kkeut gitu aja! Tapi nama panggung itu memiliki makna tersendiri bagi Q. Menurutnya, huruf Q membuatnya merasa 'memulai segalanya dan semua mata tertuju padamu' alias dia merasa di center saat memulai segalanya. Thoughtfull sekali ya?
Nah, selain fakta soal nama panggung, Q juga punya beberapa fakta menarik lainnya. Sebelum ia menjadi trainee idol KPOP, Q ikutan casting di akademi tarinya dan akhirnya ia lolos audisi tersebut. Dan, memang speciality dari Q ini menari, jadi enggak heran kalau dia ditempatkan sebagai penari utama.
Oh iya, menurut penuturan JACOB, Q adalah member yang hobi megang bahu atau tangan member THE BOYZ lainnya kalau lagi jalan bareng. Fakta lainnya, Q memang membenci serangga tapi dia enggak takut sama serangga.
9. JUHAKNYEON

- Nama Panggung: JUHAKNYEON (주학년)
- Nama Asli: Ju Hak Nyeon (주학년)
- Nama China: Zhou He Nian (周鹤年)
- Nama Inggris: Brian Ju
- Tempat & Tanggal Lahir: Jeju, Korea Selatan - 9 Maret 1999
- Kewarganegaraan: Korea Selatan
- Posisi di Grup: Lead Dancer, Sub Vocalist, Sub-Rapper
- Golongan Darah: B
Menurut kabar, JUHAKNYEON pernah menetap cukup lama di Hongkong, maka dari itu enggak heran ya kalau dia cukup fasih berbahasa Mandarin. Namun, selain Mandarin, katanya JUHAKNYEON juga bisa berbahasa Inggris meski enggak sefasih member THE BOYZ lain yang berasal dari Kanada.
Sepertinya memang THE BOYZ ini pada doyan olahraga ya? Nah, JUHAKNYEON juga ternyata menyukai beberapa kegiatan olahraga, seperti badminton dan main ski. Sedangkan, untuk warna kesukaannya adalah putih. Lalu, minuman kesukaannya adalah jus mangga. Untuk makanan, JUHAKNYEON suka apapun makanan yang enak, smaa lah kaya kita semua~
Tapi uniknya, dia enggak terlalu doyan daging babi. Bahkan, dia juga enggak suka makanan apapun dengan rasa mint choco, berbanding terbalik banget nih sama KEVIN. Hal lain yang enggak dia sukai adalah film horor. Selain itu, dia juga benci ular! Nah, dari semua kesukaan dan ketidaksukaan JUHAKNYEON, ada kesamaan dengan kamu?
10. SUNWOO

- Nama Panggung: SUNWOO (선우)
- Nama Asli: Kim Sun Woo (김선우)
- Nama Inggris: Joe Kim
- Tempat & Tanggal Lahir: Provinsi Gyeonggi, Korea Selatan - 12 April 2000
- Kewarganegaraan: Korea Selatan
- Posisi di Grup: Main Rapper, Lead Dancer, Sub Vocalist
- Golongan Darah: B
Nah, SUNWOO adalah salah satu maknae line-nya di THE BOYZ. Banyak fakta menarik yang bisa diulik dari SUNWOO nih! Meski dia tergolong member paling muda, tapi nyatanya beberapa member mengakui bahwa SUNWOO termasuk sosok yang dewasa untuk seusianya.
Tapi, karena umurnya yang cenderung masih muda, beberapa fans jarang manggil dia dengan sebutan "oppa", makanya nih SUNWOO pengennnn banget dipanggil "oppa." Jadi, kalau kalian lebih muda dari SUNWOO, coba panggil dia pakai sebutan "oppa", mungkin bakal dinotis~
Untuk kesukaannya ada banyak. Katanya SUNWOO ini udah tergolong addict dengan yang namanya jus, tapi yang paling dia suka adalah jus pir. Terus, dia juga suka banget sama anime "Kimi No Nawa", saking sukanya dengan anime tersebut, SUNWOO menontonnya sampai 8 kali!
Oh iya, circle pertemanan SUNWOO juga unik. Dia ini dinyatakan dekat banget sama Sanha - ASTRO, Bomin - Golden Child, Lee Daehwi, Bobby - iKON, hingga Hwiyoung - SF9. Karena dia termasuk memiliki kepribadian yang mudah bergaul, SUNWOO juga menyebutkan kalau dia pengen banget berteman baik dengan NCT.
11. ERIC

- Nama Panggung: ERIC (에릭)
- Nama Asli: Sohn Young Jae (손영재)
- Nama Inggris: Eric Sohn
- Tempat & Tanggal Lahir: Korea Selatan - 22 Desember 2000
- Kewarganegaraan: Korea-Amerika
- Posisi di Grup: Lead Rapper, Lead Dancer, Sub Vocalist, Maknae
- Golongan Darah: A
Last but not least, uri maknae ERIC! Sebenarnya umur ERIC dan SUNWOO enggak beda jauh, hanya beda beberapa bulan saja. Tapi, karena ERIC lahir terakhir jadinya dialah yang mendapatkan gelar maknae di THE BOYZ.
Benar dugaanku, memang THE BOYZ ini pada demen olahraga! Nah, ERIC juga ternyata suka banget dengan beberapa olahraga, di antaranya adalah basket dan skating. Tapi yang unik adalah, dia juga suka banget main Rubik. Dia jago banget menyelesaikan Rubik dengan cepat. Saking jagonya, ERIC pernah juara ke-4 dalam kompetisi rubik lho!
Oh iya, kalau soal berbahasa, ERIC bisa dibilang juga sangat fasih berbahasa Inggris karena dia memiliki dua kewarganegaraan, yaitu Korea dan Amerika. Dan, sama seperti SUNWOO, dia juga lebih suka dipanggil "oppa" daripada "baby."
Sekarang kita cek kesukaannya ERIC. Menurut beberapa sumber, ERIC suka makanan ramen. Lalu, warna favoritnya adalah hitam dan putih, monokrom banget ya? Jadi, kalau kalian mau kasih barang, mending beliin dia ramen atau benda-benda dengan warna hitam/putih deh~
Oke, akhirnya selesai juga pembahasan kali ini tentang urutan member THE BOYZ dari tertua hingga termuda. Nah, dari kesebelas member di atas, kamu ngebiasin siapa nih? Atau pengen nambahin info menarik lainnya? Boleh banget langsung tulis di kolom komentar, ya!
Comments
Post a Comment