Vivobook Pro 14 OLED Resmi Meluncur, Cocok untuk KPOPers Produktif!
18 Agustus 2022 - Hari ini ASUS resmi mengenalkan laptop terbarunya lewat acara launching ASUS Vivobook Pro 14 OLED. Laptop ini lebih spesial dengan embel-embel 'pro' dan 'OLED' di dalamnya. Mari kita telisik dari kata 'Pro' dulu!
Laptop Cocok untuk Kamu yang Aktif dan Produktif!
Jika sudah bersinggungan dengan "pro" artinya laptop ini ditujukan untuk para profesional sehingga spesifikasi yang ada dicocokan dengan kebutuhan para profesional. Pertama dari segi performa. Performa pada laptop ASUS terbaru kali ini bisa dibilang sangat canggih karena membawa CPU Ryzen series 5000.
CPU seperti ini biasanya hanya tersedia dalam laptop gaming, namun kini ASUS memberikannya untuk laptop Vivobook. Jadi, bisa dipastikan bahwa ASUS Vivobook Pro 14 OLED ini sangat kencang, bahkan untuk kalian para KPOPers yang aktif memproduksi video atau edit gambar.
Agar performa lebih kencang, ASUS memberikan dua pilihan kapasitas RAM, 8 GB dan 18 GB. Dengan kapasitas RAM yang super besar, kamu bebas untuk membuka aplikasi apapun tanpa khawatir lemot atau nge-lag.
Yang lebih pentingnya lagi, ASUS Vivobook Pro 14 OLED sudah dilengkapi dengan hardisk 512GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 SSD. Artinya, selain bisa menyimpan file yang banyak, hardisk ini bisa membaca semua file dan program di laptop dengan lebih cepat!
Baca Juga: ASUS 15 A516 Bigger Dream, Wider Screen: Laptop Daebbak untuk KPOPers!
Jadi, kalau chingudeul punya banyak koleksi video atau foto oppa, bisa disimpan dan dibuka semuanya secara bersamaan tanpa perlu khawatir nge-lag. Bahkan, laptop ini bisa berjalan dengan mulus saat chingudeul ingin mengedit video/foto menggunakan aplikasi profesional, contohnya Adobe.
Lalu, bagaimana jika laptopnya cepat panas? Gwechana~ ASUS juga memikirkan hal ini dengan sangat baik. Oleh karena itu, ASUS memberikan sebuah sistem khusus pada pendinginnya yang disebut IceCool Plus.
Sistem pendingin tersebut ditenagai oleh dua kipas khusus berbahan Liquid Crystal Epoxy Polymer (SCP) sehingga dapat hadir dengan 86 bilah di setiap kipasnya.
Sistem pendingin ASUS IceCool Plus mampu menghadirkan aliran udara 16% lebih baik serta memastikan Vivobook Pro 14 OLED (M3400) dapat selalu bekerja secara optimal. Jadi, mau nonton video oppa berlama-lama pun tidak masalah, chingu!~
Layar Laptop Kinclong!
Sekarang masuk ke pembahasan "OLED." Seperti yang disebutkan sebelumnya, Vivobook kali ini punya dua kata menarik, "pro" dan "OLED." Kalau Pro lebih menunjukkan spesifikasi yang ditawarkan untuk profesional, sedangkan kata OLED fokus soal layar.
Layar Vivobook 14 Pro OLED bisa dibilang sangat spesial. Kehadiran teknologi OLED ASUS pada layar laptopnya akan membawa pengguna pada pengalaman menonton dengan warna yang nyata.
Hal tersebut dibuktikan dengan sertifikasi VESA dimana ASUS OLED juga mampu mereproduksi warna yang sangat kaya dengan color gamut mencapai 100% pada color space DCI-P3.
Tingkat akurasi warna yang dihasilkan juga sangat tinggi dan sudah berstandar industri melalui sertifikasi PANTONE Validated Display. Jadi, kalau nonton MV KPOP atau nge-drakor, pasti bakal asyik dan betah banget deh!
Yang lebih menariknya lagi, semua laptop yang menggunakan layar ASUS OLED telah mengantongi sertifikasi low blue-light dan anti-flicker dari TΓV Rheinland.
Artinya, layar Vivobook Pro 14 OLED (M3400) tidak hanya lebih aman untuk kesehatan penggunanya, tetapi juga lebih nyaman saat digunakan.
Mulai tertarik dengan ASUS Vivobook Pro 14 OLED? Sekarang kita intip, berapa sih dana yang dibutuhkan untuk meminang satu laptop ini?
Ada tiga variasi yang ditawarkan, tapi semua model laptopnya sama, hanya spesifikasi saja yang berbeda, berikut adalah harga lengkapnya:
- Rp11.299.000 (Ryzen 5 / 8GB RAM / 512GB SSD)
- Rp11.799.000 (Ryzen 5 / 16GB RAM / 512GB SSD)
- Rp12.799.000 (Ryzen 7 / 16GB RAM / 512GB SSD)
Buat kerja juga enak ini kayanya ya.. Kerjanya sambil mandangin foto oppa terus deh π
ReplyDeleteLayarnya sejernih layar bioskop ya laptop ASUS terbaru ini jadi nonton drakor puas banget memandangi kegantengan Oppa nonton MV KPop juga suaranya bening..
ReplyDeleteBaca ulasannya jadi pingin dan pingin banget ngganti Asus ku yang sudah sepuluh tahun, dengan Asus baru yang sekeren, nabung dulu ah ..
ReplyDeleteKondisi butuh laptop banget nih,laptop lama baterai ga bs ngisi lg,jd hrs colok trs,repot jdnya. Nabung ah biar cpt kesampaian bli laptop baru ini.
ReplyDeleteAh, layar OLED memang impian banget! Semoga ada rezeki untuk membeli ya
ReplyDeleteNdak perlu khawatir laptop nge-lag atau cepat panas ya, Mbak. Asus ini laptop yang sudah tak diragukan lagi dari zaman kuliah dulu
ReplyDeleteBerdoa dulu deh, ngeliat harganya, hehe